BELAJAR BAHASA KOREA: JUGA (도), LEBIH (더) DAN LAGI (또) | BumiKorea ㅣBelajar Bahasa Korea untuk Pemula

BELAJAR BAHASA KOREA: JUGA (도), LEBIH (더) DAN LAGI (또) Bumi Korea Selasa, 27 September 2016 No Comment

PENGGUNAAN JUGA (도), LEBIH (더) DAN LAGI (또)

Masih banyak yang belum paham perbedaan arti dan penggunaan kata 도, 더 dan 또 dalam bahasa Korea. Oleh karena itu dalam artikel ini kami akan jelaskan arti dan penggunakan kata  도, 더 dan 또 satu persatu.

1. 도 (juga)

 도 (do) adalah partikel dalam bahasa Korea yang digunakan untuk mengungkapkan arti "juga" ketika diletakkan dengan kata benda atau partikel lainnya.
Contoh kalimat

나는 담배를 안 피워요. 아버지도 담배를 안 피워요.
Saya tidak merokok. Ayah juga tidak merokok.
제 집에 어머니 있어요. 동생도 있어요.
Dirmah saya ada ayah. Ibu juga ada.
나는 영어 알아요. 한국어도 알아요.
Saya mengerti bahasa Inggris. Juga menerti bahasa Korea.
나는 한국에 가고싶어요. 미국에도 가고싶어요.
Saya ingin pergi ke Korea. Ke Amerika  juga ingin pergi.
동생이 사과를 좋아해요. 배도 좋아해요.  Adik suka apel. Pir juga suka.

2. 더 (lebih / lagi)

더 (deo) dalam bahasa Korea utuk menyatakan arti "lebih atau lagi".

Contoh kalimat.
오늘은 어제 보다 더 추워요.
Hari ini lebih dingin daripada kemarin.
한번 더.
Sekali lagi.
더 큰거 있어요?
Apakah ada yang lebih besar?
하나 더 주세요.
Minta/berikan aku satu lagi.

3. 또 (lagi / juga / yang lainnya)

또(tto)  dalam bahasa Korea digunakan untuk mengugkapkan arti "lagi, juga, lainnya"

Contoh kalimat
 또 만나요.
Sampai bertemu lagi.
또 어디에 있어요?
Ada dimana lagi / yang lainnya ada dimana?
또 있어요?
Apakah ada lagi?
또 해봐요.
Coba lakukan lagi.

by Bumi Korea

Bumi Korea Media online untuk berbagi pengetahuan seputar korea selatan mulai dari bahasa kebudayaan dan hiburan

Follow her @ Instagram | Facebook | Instagram

No Comment