Kereta Cepat Korea KTX dan SRT | BumiKorea ㅣBelajar Bahasa Korea untuk Pemula

Kereta Cepat Korea KTX dan SRT Bumi Korea Rabu, 22 April 2020 No Comment

Kereta Cepat Korea KTX dan SRT



Salah satu moda transportasi yang bisa membawa  penumpang secara masiv dengan biaya tiket yang relatif murah adalah kereta. Di Korea Selatan sendiri ada beberapa jenis kereta yang bisa dijadikan sebagai pilihan alat transportasi saat bepergian beberapa diantaranya adalah kereta konvensional, kereta bawah tanah, kereta gantung dan kereta cepat.

Namun jika kamu ingin bepergian ke luar kota yang cukup jauh ada baiknya kereta cepat menjadi pilihan, karena meskipun harga tiketnya lebih mahal tetapi bisa menghemat waktu, nyaman, dan fasilitasnya yang mewah sehingga gak bikin badan jadi pegal-pegal.

Setidaknya ada 3 jenis Kereta cepat di Korea Selatan berikut diantaranya:

Korea Train eXpress (KTX)

KTX singkatan dari Korea Train eXpress (한국 고속 철도 / han-guk gosok cheoldo) adalah sebuah kereta milik Korea Selatan yang memiliki kecepatan tinggi hingga 300 km/jam bahkan lebih. KTX adalah salah satu  sistem transportasi massal kebanggan korea yang sangat terkenal di dunia karena merupakan salah satu kereta tercepat di dunia dan teknologi yang canggih.

KTX  juga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan maupun orang asing yang menetap di Korea, oleh karena itu banyak jasa pariwisata baik dari Indonesia maupun dari negara lain yang memanfaatkan Kereta cepat / KTX ini dalam paket turnya, jadi kalau berlibur ke Korea tanpa naik KTX rasanya belum lengkap.

KTX memiliki 5 jalur yaitu jalur Gyeongbu, jalur Honam, jalur Gyeongjeon, jalur Jeolla, dan jalur Gangneung. KTX menghubungkan Seoul ke Busan melalui Daejeon dan Daegu dan Seoul ke Mokpo. KTX mampu memotong waktu perjalan 144 menit lebih cepat dibanding kereta biasa, Perjalanan dari Seoul ke Busan yang biasanya ditempuh dengan waktu 260 menit menjadi 116.

Tentu harga tiket KTX lebih mahal dari kereta biasa tapi jangan khawatir karena benefit yang kamu dapatkan juga sebanding dengan uang yang kamu keluarkan. Dengan fasilitas yang mewah, layanan yang prima dan ketepatan waktu berangkat dan waktu tiba, aman, dan nyaman karena minim getaran dijamin kamu akan puas. 

Selain itu ada petugas yang akan keliling gerbong untuk menawarkan makanan dan minuman persis seperti pramugari di dalam pesawat.

Super Rapid Train (SRT)

Selain KTX Korea memiliki satu kereta cepat/ekspres lagi yaitu SRT. SRT juga dikenal dengan Seseo high speed raiway (Suseo HSR). Kereta cepat SRT ini baru beroperasi pada Desember 2016 dengan rute Stasiun Suseo di kota Gangnam ke Busan dan Mokpo. Kecepatan maksimal kereta ekspres SRT ini adalah 300 km/jam tidak jauh berbeda dengan KTX tapi harga tiketnya 10% lebih murah dan teknologinya lebih canggih serta fasilitasnya lebih lengkap kareta SRT adalah kereta cepat terbaru di Korea.

Cangihnya lagi 86% rute baru SRT berjalan 50 meter dibawah tanah. Dan Stasiun Suseo adalah stasiun +Kereta berkecapatan tinggi pertama yang dibangun dibawah tanah.

Intercity Train eXpress (ITX)

Kereta cepat milik Korea berikutnya adalah Intercity Train eXpress (ITX), Kereta ekspres / kereta cepat ITX hanya beroperasi di wilayah Seoul dan sekitarnya saja. ITX-Cheongchun adalah layanan yang pertama kali di perkenalkan pada tahun 2012 di Jalur Gyeongchun.


Pelajari juga: kereta bawah tanah Korea

Bahasa Korea yang sering ditemukan saat di kereta cepat KTX atau SRT

고속 열차
Gosok yȏlcha
Kereta kecepatan tinggi

수서 역
Suseo / Susȏ yȏk
Stasiun Susȏ

타는 곳
Thaneun got
Tempat naik

표사는 곳
Phyosaneun got
Tempat penjualan tiket

승차권 자동발매기
Seungchagwon cadongpalmaegi
Mesin penjualan tiket otomatis

당일 승차권 구매
Dangil seungchagwon gumae
Pembelian tiket untuk hari ini

일반 승차권 구매
ilban sengchagwon gume
Pembelian tiket umum/reguler

예약표 찾기
Yeyakphyo chatgi
Pengambilan reservasi / pesanan tiket

예약표 취소
Yeyakphyo chwiso
Batalkan pemesanan

승차권 반환
Seungchagwon banhwan
Pengembalian tiket

입장권
ipjangkwon
Tiket masuk

맞이방
Majibang
Area/ruang tunggu

영수액
Yȏngsuaek
Jumlah harga tiket yang dibayar

호차
Hocha
Nomor gerbong / ruangan 

호석
Hosȏk
Nomor bangku/kursi

일반실
ilbansil
Gerbong / Ruang umum

출발
chulbal
Keberangkatan

도착
dochak
Tiba

152 열차
baekosibi yȏlcha
Kereta nomor 152

Kalimat bahasa Korea yang sering digunakan tentang Kereta cepat / kereta ekspres

가까운 고속 열차 역은 어디 있어요?
Gakkaun gosok yȏlcha yȏgeun ȏdi issȏyo?
Stasiun kereta cepat yang dekat ada dimana?

수서 역은 어디 있어요?
Susȏ yȏgeun ȏdi issȏyo?
Stasiun Susȏ ada dimana?

고속 열차 역으로 어떻게 가요?
Gosok yȏlcha yȏgeuro ȏttȏke kayo?
Bagaimana caranya untuk pergi ke stasiun kereta cepat

고속 열차표 사고 싶으면 어떨게 해야 돼요?
Gosok yȏlchaphyo sago sipheumyȏn ȏttȏke haeya dweyo?
Kalau ingin membeli tiket kereta cepat harus bagaimana?

Pelajari juga: Taksi Panduan Korea

Itulah kereta jenis-jenis cepat yang ada di Korea. Yuk rasakan kecepatan dan kenyamanan naik Kereta cepat Korea.
by Bumi Korea

Bumi Korea Media online untuk berbagi pengetahuan seputar korea selatan mulai dari bahasa kebudayaan dan hiburan

Follow her @ Instagram | Facebook | Instagram

No Comment